Jumat, 26 Desember 2014

Asal Usul Pegadaian

Diposting oleh Khairu Ncha di 19.20

Nama : Khairunnissa
NPM : 1A113745
Kelas : 4KA28
Perusahaan: PT Pegadaian tbk

Latar Belakang Pendirian

  • Untuk mencegah ijon, rentenir dan pinjaman tidak wajar lainnya
  • Untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat kecil
  • Untuk mendukung program Pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional


Pegadaian merupakan salah satu lembaga keuangan bukan bank di Indonesia yang mempunyai aktifitas pembiayaan kebutuhan masyarakat, baik bersifat produktif maupun konsumtif, dengan menggunakan hukum gadai. Pada dasarnya transaksi pembiayaan yang dilakukan oleh pegadaiam sama dengan prinsip peinjaman melalui lembaga perbankan, namun yang membedakannya adalah dasar hukum yang digunakan yaitu hukum gadai.

Struktur Organisasi


Direktur Utama
Direktur Utama yang akan membuat rencana pengembangan dan usaha perusahaan dalam jangka pendek & panjang, memberikan laporan pertanggungjawaban kepada rapat umum pemegang saham(RUPS) dan bertanggung jawab penuh atas tugasnya untuk kepentingan perseroan dalam mencapai maksud dan -tujuannya.

Direktur Utama akan membawahi :
  • Direktur Bisnis 1 (Produk & Pemasaran)
  • Direktur Bisnis 2 (Operasional & Penjualan)
  • Direktur Bisnis 3 (Properti & Logistik)
  • Direktur Keuangan
  • Direktur Human Capital & Compliance
  • Executive JM Teknologi Informasi
  • Satuan Pengawas Internal
  • Sekretaris Perusahaan

Direktur Bisnis 1 (Produk & Pemasaran)
Direktur Bisnis 1 yang akan merencanakan dan merumuskan kebijakan strategis yang menyangkut pemasaran, memonitoring produk dan melakukan koordinasi strategis pemasaran serta memberikan masukan pada direktur utama dalam memutuskan hal-hal yang berkaitan dengan pemasaran.

Direktur Bisnis 2 (Operasional & Penjualan)
Mengkoordinir penjualan agar memenuhi target, menyusun rencana penjualan, menganalisa laporan penjualan & mengadakan evaluasi serta memberikan saran dalam rangka peningkatan penjualan.

Direktur Keuangan
Mengkoordinir, menganalisa, mengelola data-data, sehingga tersusun suatu laporan keuangan perusahaan, bertanggung jawab atas kegiatan keuangan dan, mengatur masalah yang berhubungan dengan penyediaan dan penggunaan dana.

Manajemen Perusahaan

Bisnis Inti Perusahaan :

1. KCA (Kredit Cepat Aman)
kredit dengan sistem gadai yang di berikan kepada semua golongan nasabah. baik untuk kebutuhan komsumtif maupun kebutuhan produktif.
2. Kreasi (Kredit Angsuran Fidusia)
kredit dengan angsuran bulanan yang diberikan kepada usaha mikro kecil dan menegah (UMKM) unktuk pengembangan usaha dengan sistem fidusia.
3. Krasida (Kredit Angsuran Sistem Gadai)
kredit (pinjaman) angsuran bulanan yang diberikan kepada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk pengembangan usaha dengan sistem gadai.
4. Krista (Kredit Usaha Rumah Tangga)
Merupakan pemberian pinjaman kepada ibu-ibu kelompok usaha rumah tangga sangat mikro yang membutuhkan dana dalam bentuk pinjaman modal kerja yang pengembalian pinjamannya dilakukan melalui angsuran. adapun kredit ini hanya dikenakan bunga 0,9 % per bulan tanpa menggunakan agunan hal ini semata-mata dilakukan PEGADAIAN untuk membantu kegiatan UKM di INDONESIA
5. Kremada (Kredit Perumahan Swadaya)
Merupakan pemberian pinjaman kepada masyarakat berpenghasilan rendah untuk membangun atau memperbaiki rumah dengan pengembalian secara angsuran. Pendanaan ini merupakan kerja sama dengan Menteri Perumahan Rakyat.
6. KTJG (Kredit Tunda Jual Gabah)
Diberikan kepada para petani dengan jaminan gabah kering giling. Layanan kredit ini ditujukan untuk membantu para petani pasca panen agar terhindar dari tekanan akibat fluktuasi harga pada saat panen dan permainan harga para tengkulak.
7. Amanah
pembiayaan berprinsip syariah dari pegadaianmelayani anda karyawan swasta atau pegawai negri untuk memiliki motor atau mobil idaman.
8. Arrum
memudahkan para pengusaha kecil untuk mendapatkan modal usaha dengan jaminan BPKB dan emas.
9. Kremada
pinjama (kredit) lunak yang diberikan kepada masyarakat berpenghasilan rendah untuk kebutuhan renovasi atau pembangunan rumah.
10. Kredit multi guna
kredit (pinjaman) dengan sistem fidusia yang di peruntukkan bagi pegawai atau karyawan suatu instanti yang telah memiliki penghasilan tetap.
11. Investa
pinjaman dengan sistem gadai yang ang diberikan kepada nasabah dengan sistem perseorangan maupun institusi dalam waktu tertentu dengan jaminan berbentuk saham dan obligasi yang tercatat dan diperdagangkan di bursa efek indonesia.
12. Kredit tunda jual gabah
pinjaman atau talangan dana cepat kepada petani saat panen raya dengan jaminan gabah kering giling (GKC) unktuk digunakan menutup biaya hidup dan modal budidaya.

Aktivitas Usaha Pegadaian
Kegiatan yang dilakukan oleh Perum Pegadaian sebagai satu-satunya lembaga pembiayaan berdasarkan hukum gadai dalah melakukan aktivitas pembiayaan dan menawarkan produk berupa sejumlah jasa non-gadai.
Pembiyaan pada pegadaian adalah aktivitas penyaluran dana yang berasal dari modal perusahaan atau dana-dana yang berhasail dihimpun oleh Perum Pegadaian. Pegadaian memiliki misi utama yang bersifat social, yaitu membantu masyarakat yang berpenghasilan menengah kebawah, berupa bantuan keuangan untuk tujuan yang mendesak.
Prosedur dalam lembaga pembiayaan ini sangat sederhana. Yakni, pihak yang berhutang membawa jaminan berupa barang bergerak untuk kemudia ditukarkan dengan sejumlah dana yang sesuai dengan nilai taksiran, dana pembiyaan ini dilakukan dalam jangka waktu tertentu. Perum Pegadaian menerima pendapatan berupa bunga dan biaya lainnya atas pembiyaan ini. Pendapatan dari binga merupakan pendapatan yang dominant dibandingkan dengan aktivitas Perum Pegadaian lainnya.

PT Pegadaian tbk termasuk "Organisasi Modern", yang memiliki ciri-ciri berikut :

  • Organisasi bertambah besar
  • Pengolahan data semakin cepat
  • Penggunaan staf lebih intensif
  • Kecendrungan spesialisasi
  • Adanya prinsip-prinsip atau azas-azas organisasi
  • Unsur-unsur organisasi lebih lengkap

Tata Kerja PT Pegadaian tbk

Prosedur dalam lembaga pembiayaan ini sangat sederhana. Yakni, pihak yang berhutang membawa jaminan berupa barang bergerak untuk kemudia ditukarkan dengan sejumlah dana yang sesuai dengan nilai taksiran, dana pembiyaan ini dilakukan dalam jangka waktu tertentu. Perum Pegadaian menerima pendapatan berupa bunga dan biaya lainnya atas pembiyaan ini. Pendapatan dari binga merupakan pendapatan yang dominant dibandingkan dengan aktivitas Perum Pegadaian lainnya.

Jenis Organisasi PT Pegadaian tbk 

Merupakan Organisasi Niaga, karena berupa Perseroan Terbatas. Organisasi Niaga adalah organisasi yang tujuan utamanya adalah mencari keuntungan. Oleh karena itu, perusahaan juga memiliki strategi marketing yang merupakan kombinasi dari variabel-variabel yang dapat dikontrol oleh organisasi/ perusahaan. Dan juga Visi dari perusahaan yaitu Sebagai solusi bisnis terpadu terutama berbasis gadai yang selalu menjadi market leader dan mikro berbasis fidusia selalu menjadi yang terbaik untuk masyarakat menengah kebawah.

Barang-barang yang dapat digadaikan

PT Pegadaian tbk memberikan batasan beberapa jenis barang yang dapat digadaikan. Barang- barang yang dapat digadaikan adalah sebagai berikut:
  • Perhiasan dan emas
  • Kendaraan, seperti sepeda motor, mobil dan jenis kendaraan lainnya.
  • Barang-barang elektronik
  • Barang-barang Rumah Tangga
  • Mesin-mesin yang tidak ditanam
  • Barang lain yang dinilai berharga oleh Perum Pegadaian.
Beberapa jeins barang lainnya tidak dapat diterima oleh perusahaan dengan berbagai pertimbangan. Jenis barang yang tidak dapat dijadikan jaminan di PT Pegadaian tbk  adalah:
  • Binatang ternak atau barang binatang peliharaan
  • Hasil Bumi
  • Barang dalam Jumlah besar
  • Barang yang cepat rusak, busuk, kotor, susut, dan mudah terbakar.
  • Senjata.
  • Barang-barang seni
  • Barang milik pemerintah
  • Barang ilegal

0 komentar :

Posting Komentar

 

Etude Copyright © 2013 | by Khairu Ncha